Aceh Jaya – Angin kencang melanda Aceh Jaya, akibat itu pohon dan tiang listrik tumbang di Jalan Nasional wilayah Kabupaten Aceh Jaya.
Pohon tumbang di Gunung Cincrang KM 132 Desa sawang, Kecamatan Setia bakti sedangkan Tiang Listrik tumbang di Desa Krueng No Kecamatan Sampoiniet, Aceh Jaya
Babinsa jajaran Kodim 0114/Aceh Jaya bersama sekelompok warga masyarakat turun langsung ke lokasi bahu membahu membersihkan dan membantu evakuasi tiang listrik yang tumbang menutupi badan badan jalan
“Beberapa saat arus lalu lintas sempat terhenti, Berkat kesigapan bergerak bersama untuk membersihkannya kemudian arus lalu lintas bisa kembali normal,” ujar Sutrisno Babinsa Koramil 03/Setia Bakti
Secara terpisah, Dandim 0114/Aceh Jaya, Letkol Inf Alimuddin menyampaikan bahwa pohon dan tiang listrik tumbang Pasca terjadinya hujan lebat yang disertai angin kencang yang terjadi didaerah itu
Sepanjang jalan Nasional Kabupaten Aceh Jaya Rawan Terjadi longsor dan pohon tumbang, dikarenakan kondisi pohon disepanjang jalan itu sudah sangat rindang dan menjulang tinggi
“Kepada warga dengan cuaca yang exstrim apabila bepergian supaya lebih hati-hati sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, bila perlu kegiatan diluar rumah ditunda dulu,” terangnya.
Selain itu, Dirinya juga telah memerintahkan kepada seluruh jajaran untuk turun ke wilayah membantu warga yang di sebabkan oleh cuaca ekstrim serta kemungkinan-kemungkinan yang terjadi akibat dari cuaca saat ini
“Kita telah memerintahkan seluruh jajaran untuk siaga membantu warga yang disebabkan oleh cuaca ekstrim serta mengantisipasi kemungkinan – kemungkinan yang terjadi,” pungkas Letkol Alimuddin. (*)