Operasi Penertiban, Satpol PP Kembali Tangkap 60 Ekor Ternak di Aceh Jaya

Aceh Jaya – Dalam rangka menciptakan Ketentraman, Ketertiban Umum dan Pelindungan Masyarakat (Trantibum Linmas), Satpol PP-WH bersama Tim Terpadu kembali melakukan Operasi dan Penertiban Ternak di Aceh Jaya pada hari Selasa dan Rabu 28-29 Mei 2024.

Kepala Satpol PP dan WH Kabupaten Aceh Jaya Drs. Supriadi melalui Kepala Bidang Ketertiban Umum Ketenteraman dan Perlindungan Masyarakat (Tibumtranlinmas) Hamdani melaporkan kepada Aaak media, Jum’at (30/6/ 2024)

Bacaan Lainnya

Petugas Satpol PP-WH Aceh Jaya turut diperkuat oleh Personel TNI/Polri, dipantau langsung oleh PNS dan dokter hewan dari Dinas Pertanian Kabupaten Aceh Jaya menyisir komplek perkantoran, jalan raya, pasar dan fasilitas umum dalam kecamatan Krueng Sabee, Panga, Setia Bakti dan Darul Hikmah. Sejak penertiban digelar mulai tanggal 29 April 2024 s.d 29 Mei 2024,

“Petugas bersama Tim telah mengamankan/menangkap 60 ekor ternak dengan rincian 10 ekor sapi dan 50 ekor kambing,” ujarnya

Dirinya melanjutkan, Semua ternak yang ditangkap, umumnya berkeliaran di jalan raya, masjid dan fasilitas-fasilitas pemerintah.

Pada kesempatan tersebut, selama penertiban berlangsung petugas juga memberikan teguran dan peringatan kepada 8 orang pemilik ternak untuk mengindahkan dan patuh pada Qanun Kabupaten Aceh Jaya Nomor 11 Tahun 2021 tentang Penertiban Ternak.

“Sementara untuk kecamatan lain akan dijadwalkan kembali setelah dilakukan monitoring dan evaluasi terhadap penertiban yang telah dilakukan,” kata Hamdani

Himbauan kepada seluruh masyarakat khususnya pemilik ternak untuk tetap menjaga dan mengkandangkan ternak peliharaannya. Jangan hanya menjaga dan mengkandangkan ternak ketika operasi penertiban berlangsung dan kami juga memantau selama ini ada beberapa gerombolan ternak yang sengaja dilepasliarkan malam hari saat mengetahui operasi dan penertiban disiang hari dikencangkan oleh Satpol PP. Jadi jangan menunggu datang petugas untuk melakukan penertiban.

“Kami juga berharap Pemerintah Gampong dan Kecamatan juga aktif berperan dalam memberikan pemahaman kepada pemilik ternak. Mari bersama kita ciptakan kenyamanan, ketenteraman dan ketertiban umum di Aceh Jaya,” tutup Hamdani.(*)

Pos terkait