Aceh Jaya – Istri Calon Bupati Aceh Jaya nomor urut 2, Desi Maulidar. yang diusung oleh Partai Aceh dan partai pengusung lainnya, mengunjungi SMPN 1 Calang yang terkena dampak banjir akibat hujan deras yang melanda wilayah tersebut. Sabtu (12/10/2024)
Kunjungan tersebut ikut didampingi Kabid Guru dan Tenaga Pendidikan (GTK) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) dan disambut oleh Kepala Sekolah, Nurlaili dan para Dewan Guru sekolah
Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap sekolah yang sering mengalami banjir setiap kali hujan deras turun.
Dalam kunjungannya, Desi Maulida menyampaikan keprihatinannya atas situasi yang kerap terjadi di SMPN 1 Calang.
“Kondisi ini tentu mengganggu pendidikan anak-anak kita, dan kami berharap ada solusi jangka panjang yang bisa diambil untuk mengatasi masalah banjir di sekolah ini,” ujarnya.
Kejadian ini menyebabkan terhentinya proses belajar mengajar karena para siswa tidak bisa beraktivitas seperti biasanya.
Selain itu, Desi Maulidar juga memberikan dukungan moril kepada para guru dan siswa yang terdampak, serta mengapresiasi upaya mereka dalam menghadapi situasi sulit ini.
Ia berjanji akan berusaha menyuarakan persoalan ini agar menjadi perhatian bagi pihak-pihak terkait terkusus Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Jaya
“Banjir yang sering melanda sekolah ini diharapkan mendapat perhatian dari pemerintah daerah, sehingga fasilitas pendidikan di wilayah tersebut dapat berfungsi dengan baik tanpa gangguan alam,” pungkas Desi
Sementara Plh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Jaya, Teuku Khairullah, menanggapi masalah banjir yang disampaikan oleh Istri Calon Bupati Aceh Jaya, Desi Maulidar
Ia menyebutkan bahwa masalah banjir di sekolah SMPN 1 Calang merupakan pekerjaan rumah (PR) lama yang hingga saat ini belum terselesaikan secara tuntas.
“Banjir ini memang PR lama yang belum terselesaikan. Saat ini, kami sudah memerintahkan untuk mendata semua sekolah yang mengalami banjir, termasuk SMPN 1 Calang,” ujar Teuku Khairullah yang dihubungi awak media
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa intruksi tersebut disampaikan melalui grup WhatsApp kepada kepala sekolah dalam kabupaten Aceh Jaya
Mereka mendata dan Memahami sebab akibat terjadinya banjir di berbagai sekolah. “Informasi ini kami himpun melalui grup WA banjir untuk melihat apa penyebab banjir di masing-masing sekolah. Setelah itu, data tersebut akan kami usulkan kepada pimpinan untuk penanganan lebih lanjut,” jelasnya.
Teuku Khairullah juga menyampaikan terima kasih kepada Desi Maulidar, istri Calon Bupati Aceh Jaya nomor urut 2, atas perhatian dan kunjungannya ke SMPN 1 Calang.
“Kami mengapresiasi kepedulian Ibu Desi Maulidar yang telah meluangkan waktu untuk mengunjungi sekolah yang terkena dampak banjir. Ini menjadi dorongan bagi kami untuk segera mencari solusi atas masalah ini,” pungkasnya.
“Masalah banjir di sejumlah sekolah di Aceh Jaya menjadi perhatian serius, dan diharapkan dapat segera ditangani agar proses pendidikan tidak lagi terganggu,” tutup Khairul. (*)