Kader NU Barsela Ikut Pendidikan Menengah Kepemimpinan NU di Banda Aceh

Banda Aceh – Pendidikan Menengah Kepemimpinan Nahdlatul Ulama (PMKNU) yang diselenggarakan oleh Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Aceh resmi digelar pada 18-22 Desember 2024 di Banda Aceh.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan militansi, kompetensi, dan tanggung jawab para pemimpin NU dalam menghadapi tantangan zaman.

Bacaan Lainnya

Dari wilayah Barat Selatan Aceh (Barsela), sejumlah kader NU turut hadir sebagai peserta. Dari PCNU Aceh Jaya, hadir Tgk. Muhammad Amin dan Tgk. Subhi. Sementara itu, dari Aceh Barat, peserta yang hadir di antaranya:

Tgk. H. Khairul Azhar, MA (Ketua)

Tgk. Roza Ardiansyah Putra

Dr. Suharman

Dr. Erizal

Tgk. Miswar, S.Sos

Tgk. Mayosida

Tgk. Rizki Rahmatullah

Tgk. Walisman, SE

Dr. Andi Syahputra

Dari daerah lain, kader NU yang turut serta meliputi:

Tgk. Suhaimi (Nagan Raya)

Tgk. Khairul Huda (Abdya)

Tgk. Hairun (Aceh Singkil)

Tgk. Muhammad Amin, Koordinator Kader NU Barsela, menyatakan bahwa PMKNU ini adalah langkah strategis NU untuk mencetak pemimpin-pemimpin masa depan yang siap mengemban tugas dengan penuh tanggung jawab dan beradaptasi dengan dinamika zaman.

“Materi dan Narasumber Nasional
Kegiatan ini diisi oleh para narasumber dan instruktur nasional dari Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU),” ujarnya. Sabtu (21/12/2024)

Ianya menambahkan Sebanyak 20 materi utama disampaikan, mencakup berbagai isu strategis seperti aqidah Ahlussunnah wal Jama’ah, tata kelola organisasi, hingga layanan NU kepada masyarakat di bidang kesehatan, pendidikan, dan ekonomi.

“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para kader NU yang mengikuti pelatihan mampu membawa perubahan yang signifikan dalam pengembangan organisasi NU di wilayah masing-masing,” pungkas M. Amin. (*)

Pos terkait